Minggu, 09 Februari 2014

KUMPULAN DOA - Part 1

Bacaan Doa Mohon Diperbaiki Urusan Dunia Dan Akhirat
“Allahumma ‘ashlihlii diinilladzii huwa ‘ishmatu ‘amrii wa ‘ashlihlii dunyaayallatii fiihaa ma’aasyii wa ‘ashlih aakhiratillatii fiihaa ma’aadii waj’alihayaata dziyaadatanlii fi kulli khairin waj’alil mauta raahatanlii min kulli syarr”
Arti Doa Mohon Diperbaiki Urusan Dunia Dan Akhirat
“Ya Allah, perbaikilah agamaku untukku, yang ia merupakan benteng pelindung bagi urusanku. Perbaikilah duniaku untukku, yang ia menjadi tempat hidupku. Dan perbaikilah akhiratku, yang ia menjadi tempat kembaliku. Jadikanlah kehidupan ini sebagai tambahan bagiku dalam setiap kebaikan, serta jadikanlah kematian sebagai kebebasan bagiku dari segala kejahatan. (HR Muslim, Al-Nasa’i, dan Al-Thabarani)”

Bacaan Doa Mohon Ampunan, Rahmat, Hidayah, Keselamatan, Dan Rezeki
“Allaahummaghfirlii, allaahummarhamnii, allaahummahdinii, allaahumma saddidnii, allaahumma ‘aafinii, allaahummarzuqnii”
Arti Doa Mohon Ampunan, Rahmat, Hidayah, Keselamatan, Dan Rezeki
“Ya Allah, ampunilah aku, sayangilah aku, berikanlah petunjuk kepadaku, limpahkanlah afiat (kesejahteraan) kepadaku, serta karuniakanlah rezeki kepadaku. (HR Ibn Abi Syaibah)”

Bacaan Doa Mohon Karunia Dan Rahmat Allah
“Allaahumma innii as’aluka min fadhlika wa rahmatika fa innahu laa yamlikuhaa illaa anta”
Arti Doa Mohon Karunia Dan Rahmat Allah
“Ya Allah, sesungguhnya aku memohon kepada-Mu karunia dan rahmat-Mu, karena tidak ada yang memilikinya kecuali Engkau. (HR Ibn Abi Syaibah, Al-Thabarani, Al-Baihaqi)”

Bacaan Doa Mohon Ampunan Diri, Keluarga, Dan Orang-Orang Mukmin
“Rabbighfirlii wa li waalidayya wa li man dakhala baitiya mu’minan wa lil-mu’miniina wa laa tazidi al-zhaalimiina illaa tabaaraan”
Arti Doa Mohon Ampunan Diri, Keluarga, Dan Orang-Orang Mukmin
“Ya Tuhanku, ampunilah aku, ibu bapakku, siapa pun yang memasuki rumahku dengan beriman, dan semua orang beriman, laki-laki dan perempuan. Dan janganlah Engkau tambahkan bagi orang-orang yang zalim itu selain kehancuran

Bacaan Doa Mohon Diringankan Beban Hidup
“Rabbanaa laa tu’aakhidznaa in nasiinaa au akhtha’naa. Rabbanaa wa laa tahmil ‘alainaa ishran kamaa hamaltahuu ‘alaa alladziina min qablina. Rabbanaa wa laa tuhammilnaa maa laa thaa qatalanaa bihi wa’fu’annaa waghfirlanaa warhamnaa anta maulaanaa fanshurnaa ‘alaa al-qaumi al-kaafiriin.”
Arti Doa Mohon Diringankan Beban Hidup
“Ya Tuhan kami, janganlah Engkau hukum kami jika kami lupa atau kami melakukan kesalahan. Ya Tuhan kami, janganlah Engkau bebani kami dengan beban yang berat, sebagaimana Engkau bebankan kepada orang-orang sebelum kami. Ya Tuhan kami, janganlah Engkau pikulkan kepada kami apa yang tidak sanggup kami memikulnya. Maafkanlah kami; ampunilah kami; dan rahmatilah kami. Engkaulah pelindung kami, maka tolonglah kami menghadapi orang-orang kafir. (QS Al-Baqarah [2]:286)”

Bacaan Doa Agar Seseorang Mencintai Dan Dicintai Orang Beriman
“Allaahumma habbib ‘abiidaka haadzaa wa ummahu ilaa ‘ibaadika al-mu’miniina wa habbib ilaihim al-mu’miniin”
Arti Doa Agar Seseorang Mencintai Dan Dicintai Orang Beriman
“Ya Allah, jadikanlah hamba kecil-Mu dan ibunya mencintai hamba-hamba-Mu yang beriman, dan jadikanlah orang-orang yang beriman mencintai mereka. (HR Muslim)”

Bacaan Doa Mohon Dicintai Dan Mencintai Allah SWT
“Allaahumma innii as’aluka hubbaka wa hubba man yuhibbuka wa al-’amala alladzii yuballighunii hubbaka. Allaahummaj’al hubbaka ahabba ilayya min nafsii wa ahlii.”
Arti Doa Mohon Dicintai Dan Mencintai Allah SWT
“Ya Allah, aku memohon curahan cinta-Mu dan kecintaan orang-orang yang mencintai-Mu, serta memohon curahan amal yang dapat mengantarkan diriku mencintai-Mu. Ya Allah, jadikanlah kecintaan kepada-Mu lebih tertanam dalam jiwaku melebihi kecintaanku kepada diri sendiri dan keluargaku. (HR Al-Tirmidzi dan Al-Hakim)”

 Bacaan Doa Mohon Kelancaran Ketika Berbicara
“Rabbisyrahlii shadrii wa yassirlii amrii wahlul ‘uqdatan min lisaanii yafqahuu qaulii”
Arti Doa Mohon Kelancaran Ketika Berbicara
“Ya Tuhanku, lapangkanlah dadaku, mudahkanlah urusanku, dan lepaskanlah kekakuanku dari lidahku agar mereka mengerti perkataanku. (QS Al-Thaa’Haa’ [20]:25-28)”

Bacaan Doa Mohon Khasiat Kebaikan Dari Al-Qur’an
“Allaahummaghfirlii bi al-qur’aani. Allaahummarhamnii bi al-qur’aani. Allaahummahdinii bii al-qur’aani. Allaahummarzuqnii bi al-qur’aani.”
Arti Doa Mohon Khasiat Kebaikan Dari Al-Qur’an
“Ya Allah, ampunilah aku dengan Al-Quran. Ya Allah, kasihilah aku dengan Al-Quran. Ya Allah, berilah petunjuk kepadaku dengan Al-Quran. Ya Allah, berilah rezeki kepadaku dengan Al-Quran. (HR Ibn Abi Syaibah)”


Bacaan Doa Mohon Ampunan Pada Hari Perhitungan
“Rabbanaaghfirlii wa li waalidayya wa lil-mu’miniina yauma yaquumu al-hisaab”
Arti Doa Mohon Ampunan Pada Hari Perhitungan
“Ya Tuhan kami, ampunilah aku dan kedua ibu bapakku dan semua orang yang beriman pada hari diadakannya perhitungan (Hari Kiamat). (QS Ibraahiim [14]:41)”

Bacaan Doa Mohon Ampunan Dan Terhindar Dari Siksa Neraka
“Rabbanaa innanaa aamannaa faghfirlanaa dzunuubanaa wa qinaa ‘adzaab al-naar”
Arti Doa Mohon Ampunan Dan Terhindar Dari Siksa Neraka
“Ya Tuhan kami, kami benar-benar beriman, maka ampunilah dosa-dosa kami dan lindungilah kai dari azab neraka. (QS Aali ‘Imraan [3]:16)”

Bacaan Doa Mohon AMpunan Atas Segala Khilaf
“Allaahummaghfirlii khathii’atii wa jahlii wa israafi fii amrii wa maa anta a’lamu bihi minnii. Allaahummaghfirlii hazlii wa jiddii wa khathaayaaya wa ‘amdii wa kullu dzaalika ‘indii”
Arti Doa Mohon AMpunan Atas Segala Khilaf
“Ya Allah, berialh ampunan kepadaku atas kesalahan-kesalahanku, kebodohanku, serta sikap berlebihanku dalam urusanku, dan dari segala sesuatu yang Engkau lebih mengetahuinya daripada diriku. Ya Allah, berikanlah ampunan kepadaku atas canda dan keseriusanku, kekeliruan dan kesengajaanku, dan segala yang ada pada diriku. (HR Al-Bukhari)”

Bacaan Doa Tobat
“Allaahumma innii zhalamtu nafsii zhulman katsiiran wa laa yaghfiru al-dzunuuba illaa anta faghfirlii maghfiratan min ‘indika warhamnii innaka anta al-ghafuuru al-rahiim”
Arti Doa Tobat
“Ya Allah, aku telah banyak berbuat zalim terhadap diriku sendiri, dan tidak ada yang dapat mengampuni dosa kecuali Engkau. Maka, curahkanlah ampunan dan belas kasih kepadaku dari sisi-Mu. Sungguh Engkau Maha Pengampun lagi Maha Penyayang. (HR Al-Bukhari, Muslim, AL-Tirmidzi, Al-Nasa’i, Ibn Majah, Ahmad, Ibn Hibban, dan Ibn Khuzaimah)”

Bacaan Doa Mohon Perlindungan Dari Sikap Murtad
“Allaahumma innaa na’uudzubika an narji’a ‘alaa a’qaabinaa au nuftana ‘an diininaa”
Arti Doa Mohon Perlindungan Dari Sikap Murtad
“Ya Allah, sesungguhnya kami berlindung kepada-Mu dari masalah yang dapat mengembalikan kami ke masa lalu atau dapat mengacaukan kami. (HR Al-Bukhari, Muslim, dan Al-Thabarani)”

Bacaan Doa Mohon Agar Terhindar Dari Bahaya Syirik
“Allaahumma innaa na’uudzubika min an nusyrikabika syai’an na’lamuhu wa nastaghfiruka limaa laa na’lamu”
Arti Doa Mohon Agar Terhindar Dari Bahaya Syirik
“Ya Allah, sesungguhnya kami berlindung kepada-Mu, sedang kami mengetahuinya, dan kami memohon ampunan kepada-Mu atas apa yang kami tidak mengetahuinya. (HR Ahmad, Ibn Abi Syaibah, dan Al-Thabarani)”

Bacaan Doa Mohon Petunjuk Mengatasi Krisis Kepercayaan Dari Orang Lain
“Rbbi inna qaumii kadzdzabuuni faftah bainii wa bainahum fathan wa najjinii wa man ma’iya min al-mu’miniin”
Arti Doa Mohon Petunjuk Mengatasi Krisis Kepercayaan Dari Orang Lain
“Ya Tuhanku, sungguh kaumku telah mendustakan aku. Maka, berilah suatu keputusan antara aku dengan mereka, dan selamatkanlah aku dan mereka yang beriman bersamaku. (QS Al-Syu’araa’ [26]:117-118)”

Bacaan Doa Ketika Kebenaran Didustakan
“Rabbinshurnii bimaa kadzdzabuuni”
Arti Doa Ketika Kebenaran Didustakan
“Ya Tuhanku, tolonglah aku, karena mereka mendustakan aku. (QS Al-Mu’minuun [23]:26)”

Bacaan Doa Mohon Agar Menjadi Saksi Atas Kebenaran Al-Quran dan Kenabian Muhammad SAW
“Rabbanaa aamannaa faktubnaa ma’a al-syaahidiin”
Arti Doa Mohon Agar Menjadi Saksi Atas Kebenaran Al-Quran dan Kenabian Muhammad SAW
“Ya Tuhan, kami telah beriman, maka catatlah kami bersama orang-orang yang menjadi saksi (atas kebenaran Al-Quran dan kenabian Muhammad SAW) (QS Al-Maa’idah [5]:83)”













Tidak ada komentar:

Posting Komentar